Dalam meningkatkam SDM serta sarana-prasarana pendidikan, maka Poltekkes Kemenkes Bengkulu Prodi DIII Kebidanan Curup mengadakan kegiatan rutinitas tahunan yakni Kegiatan Pengabdian Masyarakat. Kegiatan ini dilakukan di wilayah Rejang Lebong dengan melibatkan ibu-ibu mulai dari ibu hamil, ibu nifas, ibu dengan balita serta ibu dalam usia subur. Dalam kegiatan ini dilakukan penyuluhan serta sesi tanya jawab dengan berbagai materi yang disampaikan sesuai dengan fokus masing-masing kategori ibu. penyuluhan ini langsung disampaikan oleh mahasiswi DIII Kebidanan Curup dan dibantu oleh pembimbing Akademik yang bertugas. Kegiatan lainnya juga dilakukan simulasi tentang kegiatan yang berhubungan dengan pengabdian masyarakat, hal ini seperti simulasi deteksi dini pertumbuhan dan perkembangan anak yang juga dilakukan oleh mahasisiwi DIII Kebidanan Curup serta dibantu oleh pembimbing kademik yang bertugas. Dengan terselesainya kegiatan ini diharapkan mampu meluaskan wawasan ibu-ibu serta mendorong ibu-ibu untuk menerapkan hal-hal positif yang diajarkan atau disimulasikan oleh bagian Akademik Poltekkes Kemenkes Bengkulu Prodi DIII Kebidanan Curup. Selain itu dalam kegiatan ini juga mampu menambah pengalaman serta wawasan bagi mahasiswi dalam menjadi role model di masyarakat sesuai dengan tugas bidan yang mampu menjadi role model yang baik dihadapan masyarakat dan memberdayakan masyarakat untuk kegiatan kesehatan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar